Ilustrasi |
Hanya saja, nama korban tak tercatat di Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Rembang sebagai tenaga kerja di luar negeri.
Kepala Dinsosnakertrans Rembang Waluyo mengaku sudah memastikan identitas korban dan terus melakukan koordinasi dengan pihak keluarga dan pihak terkait lainnya untuk pemulangan jenazah.
“Kami sudah berkomunikasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Malaysia dan Badan Pelayanan Penempatan Dan Perlindungan TKI (BP3TKI) Jawa Tengah terkait pemulangan jenazah,” ucapnya, Senin (14/12),
BP3TKI Jawa Tengah akan memfasilitasi mobil ambulan gratis sampai ke rumah duka. (AM)