![]() |
Kasubbag Humas Polres Rembang, Iptu Hariyanto |
Kasat Lantas Polres Rembang yang lama, AKP Agunging Tyas Widya Aryani melanjutkan studi di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK). Posisinya digantikan AKP Akhmad Ghifar.
Pergantian juga terjadi pada posisi Kepala Bagian Operasi Polres Rembang. Pejabat lama, Komisaris Budi Suryanto diganti Komisaris Yohan Setiajid. Yohan sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Sumber Daya Polres Rembang.
Sedangkan posisi yang ditinggalkan Yohan diisi oleh Komisaris Kelik Budi Antara, yang sebelumnya merupakan Kabag Sumda di Polres Blora.
Kasubbag Humas Polres Rembang Iptu Hariyanto mengatakan, mutasi merupakan hal wajar di internal Polri.
“Mutasi merupakan hal biasa dalam internal Polri,” ucapnya, Senin (9/11). (AM)